close

Monday, July 06, 2020

author photo


PojokReview - Kejutan terjadi di pekan ke-30 Liga Italia. Lazio dan Intermilan yang masih berpeluang menggeser Juventus dari puncak klasemen nyatanya terpeselet. Lazio tumbang dengan Milan dengan skor telak 0-3. Intermilan di luar dugaan harus menyerah dari Bologna di kandang sendiri 1-2. Juventus yang sehari sebelumnya membantai Torino dalam derby Turin semakin kokoh di puncak klasemen.

Juventus dengan poin total 75 unggul 7 poin dari Lazio di peringkat kedua, serta unggul 11 poin dari Intermilan di peringkat ketiga. Intermilan dan Lazio bahkan berada di bawah ancaman Atalanta yang memiliki poin 63 di peringkat ke-4. Satu kesalahan saja, Intermilan dan Lazio bisa digeser tim asal Bergamo tersebut.

Tapi apakah Juventus sudah aman scudetto? Nyatanya, secara matematis masih belum. Saat ini, bahkan tiga tim di bawahnya masih punya kans untuk menggeser Juventus. Keunggulan 7 dan 11 poin tersebut, masih bisa dikejar mengingat Juventus masih akan bertemu dengan tim-tim kuat. Salah satunya yang menunggu minggu depan adalah Milan yang sedang menemukan performa terbaiknya. Membantai Lazio di Roma menjadi bukti sahih.

Di saat bersamaan ketika Juventus akan bertarung dengan Milan di San Siro, Lazio dan Intermilan akan sama-sama menghadapi tim yang performanya terus menurun, Lecce dan Verona. Hanya saja, inkonsistensi Intermilan yang bahkan gagal mengalahkan Bologna tanpa pemain pilar dan diperkuat 10 pemain bahkan di kandang sendiri menjadi sinyal bahwa tim asal kota Milano tersebut sudah tidak memberikan bahaya bagi Juventus. Bahkan pelatih Intermilan, Conte sudah mengaku menyerah untuk mengejar Scudetto. Satu-satunya harapan adalah mengejar tiket ke Liga Champions tahun depan.

Sedangkan Juventus, setelah bertemu dengan Milan, akan menjamu Atalanta. Tim yang sedang bersinar baik di Italia maupun di Champions ini menargetkan berada di posisi ketiga dan berusaha menyapu bersih semua laga. Juventus diprediksi akan kesulitan menghadapi tim "dewi pelari" ini.

Kesempatan Juventus mengamankan scudetto ada pada minggu berikutnya, ketika mereka berhadapan dengan Lazio. Bila memenangkan pertandingan ini, bisa dipastikan Juventus akan kembali keluar sebagai jawara musim ini.

Liga Italia menjadi salah satu liga elit Eropa yang masih menarik diikuti. Sebab, liga elit Eropa lain seperti Liga Jerman, Liga Inggris dan Liga Spanyol masih berjalan seperti biasa, bahkan beberapa sudah mendapatkan juaranya. Liga Spanyol masih menyisahkan pertarungan antar seteru abadi Real Madrid dan Barcelona yang berjarak 5 poin. Sedangkan di Liga Jerman, Bayer Muenchen sudah dipastikan juara dengan selisih poin 11 dengan Dortmund di peringkat ke-2.

Sementara Liga Inggris dan Perancis sudah mendapatkan juaranya. Liverpool menjadi juara liga Inggris sedangkan PSG sah menjadi juara liga Perancis musim ini. Hanya tinggal Liga Italia saja yang masih melibatkan lebih dari dua tim yang berpeluang menjadi Scudetto secara matematis.

This post have 0 komentar

Next article Next Post
Previous article Previous Post